Home » » Cara Membuat dan Menggunakan Masker Jeruk Nipis

Cara Membuat dan Menggunakan Masker Jeruk Nipis

Cara
Ada berbagai macam buah-buahan yang bisa dijadikan masker agar wajah tetap cantik dan sehat.
Buah-buahan tersebut antara lain bengkoang, wortel, alpukat, ketimun, dan lain sebagainya, dan salah satunya adalah yang akan dibahas di posting berikut, jeruk nipis. Jeruk nipis biasa dipakai untuk menyedapkan masakan atau untuk minuman sehat ternyata juga bermanfaat untuk masker.

Manfaat dari buah jeruk nipis yang berasa asam tersebut untuk wajah adalah agar pori-pori wajah dapat mengecil dan merapat, karena pori-pori yang lebar tersebut dapat menimbulkan penuaan dini, atau juga bisa menjadi penyebab munculnya jerawat, karena pori-pori yang terlalu lebar akan mudah dimasuki oleh kotoran dan kotoran akan mengendap bercampur dengan minyak pada kulit dan pada akhirnya menimbulkan peradangan dan menyebabkan jerawat.

Manfaat lain dari jeruk nipis yang dibuat sebagai masker wajah adalah untuk mencerahkan dan menghaluskan kulit. Ini bisa jadi salah satu alternative sehat bagi ladies yang ingin kulitnya terlihat lebih putih. Daripada ladies repot-repot membeli berbagai macam krim kecantikan untuk memutihkan kulit, atau mungkin bolak-balik pergi ke dokter malah akan menimbulkan biaya yang besar hanya untuk memutihkan kulit. Lebih baik mencoba bahan alami yang murah meriah seperti jeruk nipis.

Namun ada satu yang harus diperhatikan ladies, sebaiknya jangan menggunakan jeruk nipis secara langsung dan murni tanpa menggunakan bahan campuran lainnya. Karena air perasan jeruk nipis itu kan sangat asam, apabila dioleskan ke wajah tanpa ada bahan campuran lain yang dapat melunakkan cairan asamnya maka akan berbahaya bagi wajah. Wajah bisa terkena iritasi karena sifat asam jeruk nipisnya tersebut. Akan lebih baik dengan mencampurkan madu, zat yang lebih bisa menetralisir dan melunakkan rasa asam dari jeruk nipis agar tidak berbahaya bagi wajah.

Okay ladies, sekarang admin akan membagikan info mengenai cara pembuatan dari masker jeruk nipis yang mudah, baik dan benar. Caranya adalah sebagai berikut:

Cara Membuat Masker Jeruk Nipis

1.Jeruk nipis diperas hingga airnya keluar sempurna. Kamu bisa mengambil beberapa jeruk nipis secukupnya ladies, karena satu buah jeruk nipis sepertinya kurang terasa khasiatnya.

2.Setelah kamu mendapatkan air perasan jeruk nipis, kamu tambahkan madu, kurang lebih sekitar satu sendok teh. Setelah itu, kamu aduk-aduk hingga tercampur dengan madu tersebut

3.Setelah madu dan air perasan jeruk nipis tercampur satu dengan yang lain, untuk mendapatkan hasil masker yang lebih sempurna, sebaiknya kamu tambahkan juga ke dalam campuran tersebut minyak zaitun. Tidak perlu banyak, cukup sedikit saja ladies. Aduk hingga ketiga campuran tersebut tercampur secara sempurna
Poin nomor ketiga adalah poin terakhir dari pembuatan masker jeruk nipis yang baik dan benar. Simpel kan ladies? Bahan-bahan campurannya pun sepertinya tidak sulit untuk didapat bukan?

Well, setelah
mendapatkan maskernya, sekarang saatnya kamu menggunakan masker tersebut sebagai salah satu materi untuk mempercantik, mengencangkan, dan memperhalus wajah
Sebelum menggunakan masker jeruk nipis, sebaiknya kamu membersihkan wajahmu terlebih dahulu ladies agar nantinya tidak ditemukan kotoran-kotoran tersisa yang menempel pada wajah.

Setelah kamu rasa wajahmu cukup bersih, kemudian keringkan, dan mulailah untuk mengoleskan masker campuran jeruk nipis, madu, dan minyak zaitun tersebut ke wajah kamu. Oleskan masker secara keseluruhan jangan sampai ada space wajah yang tersisa agar nantinya wajah kamu juga tidak jadi belang-belang.

Setelah masker dioleskan kamu diamkan selama kurang lebih setengah jam hingga masker tersebut mongering dan mengencang di kulit wajah. Setelah selesai bilaslah dengan air hangat hingga bersih.

0 komentar: